Sarapan Pagi Masak Sayur Daun Pakis


Muhammad Iqbal Basri - Di rumah kalau biasanya ada bahan-bahan unik langsung dimasak buat sarapan atau makan siang, karena selalu banyak ide untuk dimasak.

Kebetulan sekali, di rumah ada daun pakis banyak banget beli di pasar. Kali ini mau dibuat sayur daun pakis, memang biasanya sering diolah menjadi sayur santan. Ditambah dengan telur, atau daging juga enak sesuai selera masing-masing.

Jenis daun pakis yang bisa dimasak paling enak daun pakisnya yang masih muda, atau daunnya yang masih kuncup karena kalau sudah tua tidak enak dimasak.

Proses pembuatan Sayur Daun Pakis:

1. Siapkan daun pakis, pilih daun pakis yang masih bagus dan muda
Daun Pakis sebelum diolah

2. Cuci bersih daun pakis, sebelum diolah
Daun Pakis sudah dicuci & siap dimasak

3. Untuk bahan tambahan pakai telur rebus, bisa ditambah dengan yang lain seperti daging, ceker ayam, atau ikan teri. Sesuai selera masing-masing.
Bahan tambahannya pakai telur rebus

Karena unik, langsung saja aku ulas dalam blog ini. Saling share pengetahuan meskipun ini sudah biasa, namun itu menurutku hal yang unik jika diulas dalam blog.

4. Sayur daun pakis siap dimasak

Agar semuanya bisa mengetahuinya, dan bisa bertukar informasi. Kalau di tempat kamu daun pakis biasa dijadikan olahan apa?


Sayur daun pakis siap dihidangkan, paling enak disajikan dengan nasi hangat supaya lebih nikmat. Selamat makan....

5. Siap dihidangkan
 Sarapan Pagi Masak Sayur Daun Pakis

Apalagi musim hujan begini cocok banget, selain itu juga sayur ini lezat banget dan banyak manfaat untuk kesehatan.

Mungkin jika ada kuliner unik lainnya aku akan segera ulas di sini, siapa tahu bisa berbagi resep masakan baru. Berbagi informasi itu menyenangkan, selalu tetap setia ya dalam blogku.

1 Response to "Sarapan Pagi Masak Sayur Daun Pakis"