Setiap Naik Commuter Line Tidak Selalu Lupa Bawa KMT Kesayangan


Muhammad Iqbal Basri - Sekarang ini jika ingin menggunakan perjalanan KRL sudah disediakan kartu THB (Tunjangan Harian Berjaminan) dan KMT (Kartu Multi Trip).

Tentunya kedua jenis kartu ini sangat berbeda, jika tidak memiliki kartu KMT bisa membeli kartu THB di setiap stasiun KRL mana pun. Lebih baik pakai KMT atau e-money jika kamu punya karena lebih efisien.
Setiap Naik Commuter Line Tidak Selalu Lupa Bawa KMT Kesayangan

Sekarang, semenjak adanya kartu KMT yang diberikan dari saudara jadi selalu tak lupa membawa setiap perjalanan naik KRL.

Agar tidak lupa dan hilang aku simpan di tempat plastik khusus name card ID dan diberikan tali sebagai kalung supaya mudah dibawa kemana-mana, supaya tidak repot.

Masuk tinggal tapping, keluar dari Stasiun juga tinggal tapping semuanya jadi mudah, cepat dan praktis.

Setiap Naik Commuter Line Tidak Selalu Lupa Bawa KMT Kesayangan

Jadi tak perlu lagi antrean panjang untuk bisa membeli kartu THB, sekarang ini ada KMT semua jadi mudah. Mau isi ulang juga tinggal top up di mesin CVIM.

Saya pikir top up nya sulit, ternyata gampang banget. Cepat pula jadi tidak banyak waktu terbuang hanya karena antrean lama.


Sebenarnya aku juga punya kartu e-money seperti BCA Flazz, kalau pikir-pikir semuanya sama saja. Karena sudah lebih memilih KMT sebagai kepentingan untuk perjalanan naik KRL, jadi KMT kesayanganku ini sudah menjadi kalung setiap perjalanan kemana pun itu berada.

0 Response to "Setiap Naik Commuter Line Tidak Selalu Lupa Bawa KMT Kesayangan"

Post a Comment