Pernah Pengalaman Iklan Blank Hampir 2 Minggu Padahal Akun Adsense Baik-Baik Saja!

Pernah Pengalaman Iklan Blank Hampir 2 Minggu Padahal Akun Adsense Baik-Baik Saja!

Muhammad Iqbal Basri - Pernah pengalaman belum lama ini kurang lebih sekitar sebulan yang lalu, waktu itu terima notifikasi yang berisi 'Better Ads Standards Global. Google Chrome akan menerapkan Better Ads Standars di seluruh dunia mulai 9 Juli. Iklan dapat difilter di browser Chrome jika Anda tidak mematuhi standar tersebut.'

Apa penyebab iklan menjadi blank?


Setelah dapat informasi notifikasi tersebut kurang lebih sekitar 1-2 hari tiba-tiba iklan di blog semuanya blank, entah masalah apalagi yang terjadi. Awalnya mengira karena dapat informasi notif seperti itu menyebabkan iklan di blog jadi blank.

Pernah Pengalaman Iklan Blank Hampir 2 Minggu Padahal Akun Adsense Baik-Baik Saja!

Awalnya tidak begitu terlalu panik, anggap santai! asumsiku mengiranya mungkin Google sedang dalam masa perbaikan algoritma sehingga iklan menjadi blank. Atau masalah lainnya yang tidak saya tahu apa penyebabnya?

Karena merasa tidak nyaman selama berhari-hari itu hampir 2 minggu, iklan tak kunjung muncul juga! akhirnya aku coba tanyakan masalah ini di Facebook Group Blogger, menurut mereka tidak hanya di blog saya hampir ada beberapa blogger yang mengeluhkan masalah yang sama denganku. Tapi ada juga blogger lain yang tidak terjadi masalah seperti ini, iklan muncul seperti biasanya.


Mereka sudah perbaiki apa yang salah menurut dari berbagai saran member group, namun. Hasilnya tetap saja sama, iklan tetap blank! Juga coba cari informasi dari browsing, hasilnya juga tetap sama.

Sebenarnya ada masalah apa? 'Aku berpikir dengan diriku sendiri'

Padahal balasan email dari Google juga tidak ada, biasanya kalau ada masalah apa-apa Google langsung memberikan notifikasi email langsung, bahwa masalah apa yang diberikan Google akan memberikan garis bawahi permasalahannya apa agar usernya dapat memperbaiki secepatnya.

Cara mengatasi iklan blank


Coba eksperimen waktu itu kebetulan akun adsenseku belum melakukan verifikasi bank. Karena pada saat pertama itu sudah pernah melakukan verifikasi bank tapi tidak berhasil karena tidak begitu mengerti caranya.

Kemudian, kelola metode pembayaran lalu verifikasi bank yang pernah aku lakukan sebelumnya sekarang aku hapus. Lalu aku coba masukkan lagi nomor rekening sesuai buku tabungan.

Setelah sudah masukkan nomor rekening, tinggal menunggu proses balasan email notifikasi dari Google Adsense dalam waktu 3 hari kedepan Google akan menyetorkan sejumlah uang di bawah $1.


Waktu itu, seingatku setelah 2 hari dicek terima email dari Google Adsense untuk melihat kode verifikasi bank yang sebelumnya telah didaftarkan. Seperti contoh 340,00 (sesuai jumlah uang yang diberikan dari Google yang telah masuk ke rekening kamu).

Ada baiknya kamu memiliki internet banking jadi kamu tidak perlu repot bulak-balik hanya untuk mengecek transferan dari Google, karena waktu transfernya sulit diprediksi kapan masuknya?

Dari jumlah uang transferan yang telah masuk ke rekening kamu, itu adalah kode verifikasi untuk mengaktifkan rekening yang terhubung dengan Google Adsense.

Dan ternyata, setelah sudah masukkan kode verifikasi bank. Iklan di blog saya kembali muncul! Alhamdulillah...akhirnya masalah tersebut dapat diselesaikan.

Penutup

Sekarang pendapatanku berjalan normal kembali, terus tetap semangat meskipun hasilnya tidak terlalu begitu besar. Aku yakin semua itu butuh proses, suatu saat nanti pendapatanku semakin lama semakin bertambah.

Perlu banyak belajar lagi yang terpenting harus berani mengambil resiko yang dihadapi. Jangan banyak diam, harus segera atasi masalah yang diterima. Meskipun tidak tahu, coba tanyakan terlebih dulu ke orang yang lebih tahu soal masalah ini. Lebih baik bisa langsung tanyakan di berbagai forum dan group yang telah kamu gabung di group tersebut. Supaya mereka bisa membantu mengatasi masalah kamu.

0 Response to "Pernah Pengalaman Iklan Blank Hampir 2 Minggu Padahal Akun Adsense Baik-Baik Saja!"

Post a Comment