Cemilan Unik dan Lezat Terong Tepung Crispy

Cemilan Unik dan Lezat Terong Crispy


Muhammad Iqbal Basri - Membuat cemilan unik dan lezat membuat kita semakin menambah selera makan, apalagi kalau kita inovatif dalam membuat masakan yang unik terutama disukai & aman dikonsumsi untuk anak-anak.

Kebanyakan anak-anak tidak begitu menyukai makan sayur-sayuran, oleh karena itu pentingnya si ibu dalam berinovatif dalam memasak agar buah hati Anda mau makan sayur agar mereka mendapatkan vitamin yang cukup dari sayur-sayuran yang mereka konsumsi.

Pada kesempatan kali ini, aku akan mereview salah satu makanan yang unik yang tentunya sudah tidak asing lagi. Terong Crispy meskipun tidak begitu banyak yang tahu kalau terong itu bisa dimasak dengan tepung kentucky.



Kalau ayam kentucky itu sudah sangat umum banget, bahkan sudah menjadi makanan favorit seluruh dunia, sehingga sudah banyak orang bosen yang makan.

Untuk cara membuatnya juga sama seperti membuat ayam goreng kentucky pada umumnya yang dijual berbagai kedai di pinggir jalan banyak sekali menyajikan menu ayam goreng kentucky dan harganya pun sangat murah serta bervariasi tergantung rasa dan besar ukuran ayam goreng yang mereka jual.

Terong crispy siap disajikan

Ada info rahasia. Jika ingin menghasilkan terong crispy yang lezat, gurih dan garing pilihlah tepung khusus untuk membuat kentucky, dan gunakan telur agar menghasilkan masakan yang sangat enak & gurih.


Tepung khusus membuat kentucky

Jadi itulah rahasianya, kalian bisa mencobanya di rumah dari pada harus membelinya di pinggir jalan yang belum tentu itu tidak sehat dan tidak begitu baik cara proses pembuatannya.


Agar tidak bosan cobalah berkreasi dengan mendominasikan masakan kalian sesuai selera, misalkan buat jamur kriuk, brokoli kriuk, bayam kriuk serta cemilan unik lainnya buatan khas dari dapur sendiri.

Selamat berkreasi!

Sekian dulu ya masak-masaknya. Bye!

0 Response to "Cemilan Unik dan Lezat Terong Tepung Crispy"

Post a Comment